Prasarana Listrik, Prasarana Laundry Rumah Sakit

Prasarana Listrik, Prasarana Laundry Rumah Sakit

Prasarana Listrik, Prasarana Laundry Rumah Sakit 1600 932 IMAURY

Prasarana listrik

Sebagian besar peralatan pencucian menggunakan daya listrik. Kabel yang diperlukan untuk instalasi listrik sebagai penyalur daya digunakan kabel dengan jenis NYY untuk instalasi dalam gedung, dan jenis NYFGBY untuk instalasi luar gedung pada kabel Feeder antara panel induk utama sampai panel gedung instalasi pencucian. Pada persyaratan Umum Instalasi Listrik 2000 (PUIL 2000) untuk pendistribusian daya listrik yang besar, kabel feeder harus disambung langsung dengan panel utama (Main Panel) rumah sakit, atau panel utama distribusi (Kios) jika rumah sakit berlangganan Tegangan Menengah (TM) 20 KV dan sudah menggunakan sistem Ring TM 20 KV. Adapun tenaga listrik yang digunakan di Instalasi Pencucian terbagi dua bagian (line) antara lain :

a. Instalasi Penerangan
b. Instalasi Tenaga

Daya di instalasi pencucian cukup besar terutama untuk mesin cuci, mesin pemeras, mesin pengering, dan alat setrika. Disarankan menggunakan kabel dengan jenis NYY terutama pada kotak kontak langsung ke peralatan tersebut, dan menggunakan tuas kontak (hand switch), atau kotak kontak dengan sistem plug dengan kemampuan 25 amper agar tidak terjadi loncatan bunga api pada saat pembebanan sesaat. Grounding harus dilakukan, teruama untuk peralatan yang menggunakan daya besar, digunakan instalasi kabel dengan diameter minimal sama dengan kabel daya yang tersalurkan.

Untuk instalasi kotak kontak biasa disarankan untuk memperhatikan penempatan, yaitu harus menjauhi daerah yang lembab dan basah. Jenis kotak hendaknya yang tertutup agar terhindar dari udara lembab, sentuhan langsung dan paralel yang melebihi kapasitas penggunaan.